Gelar Rakor Percepatan Penurunan Stunting, Pemkab Jeneponto Lakukan Langkah-langkah Ini

    Gelar Rakor Percepatan Penurunan Stunting, Pemkab Jeneponto Lakukan Langkah-langkah Ini
    Pemerintah Kabupaten Jeneponto (Pemkab) menggelar rapat koordinasi (Rakor) Percepatan Penurunan Stunting. Rakor tersebut, bertempat di ruang rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Jeneponto, Rabu (16/10/2024).

    JENEPONTO, SULSEL - Pemerintah Kabupaten Jeneponto (Pemkab) menggelar rapat koordinasi (Rakor) Percepatan Penurunan Stunting. Rakor tersebut, bertempat di ruang rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Jeneponto, Rabu (16/10/2024).

    Rakor ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan pihak terkait, kegiatan rakoor penurunan stunting ini di buka oleh Asisten Administrasi Umum Kabupaten Jeneponto Nuzuldin Ngallo. 

    Nuzuldin menjelaskan, rapat ini bertujuan untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi lintas sektor dalam upaya mempercepat penurunan angka stunting di Kabupaten Jeneponto.

    Ia menyampaikan pentingnya kerja sama antara pemerintah daerah, masyarakat, serta lembaga terkait untuk memastikan keberhasilan program penurunan stunting di wilayah ini.

    "Diperlukan langkah-langkah konkret serta komitmen yang kuat dari semua pihak, mulai dari tingkat desa hingga kabupaten, " ujarnya.

    Utuk menurunkan angka stunting secara signifikan. Pihaknya akan terus memantau dan mengevaluasi program-program yang telah berjalan agar target yang telah ditetapkan dapat tercapai. 

    Dalam rakor ini, dibahas sejumlah strategi dan langkah-langkah yang akan diambil, antara lain. Peningkatan kualitas layanan kesehatan ibu dan anak, pemberdayaan masyarakat melalui edukasi gizi, serta peningkatan akses air bersih dan sanitasi yang layak.

    Selain itu, menggencarkan penyebarluasan informasi dalam rangka pemerataan informasi terkait penurunan stunting di kabupaten Jeneponto.

    Masih lanjut Nuzuldin Ngallo, bahwa
    melalui koordinasi yang kuat dan kerja sama yang baik, diharapkan angka stunting di Jeneponto dapat menurun signifikan dalam beberapa tahun ke depan.

    Pemerintah Kabupaten Jeneponto menargetkan penurunan angka stunting secara bertahap, sejalan dengan program nasional yang dicanangkan oleh pemerintah pusat, pungkasnya. 

    Rapat koordinasi ini diakhiri dengan komitmen bersama dari seluruh peserta untuk mendukung dan melaksanakan setiap langkah yang diperlukan dalam upaya percepatan penurunan stunting di Kabupaten Jeneponto (*).

    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Tak Terbendung, Pendukung Nomor 2 Tumpah...

    Artikel Berikutnya

    Dukungan Terus Mengalir, Paslon Bupati Paris...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Kepala Desa Tuju Sebut Program TMMD Kodim 1425 Jeneponto Memberi Manfaat Besar Bagi Masyarakat di Wilayahnya
    Tak Banyak Umbar Janji, Paslon Bupati Jeneponto Paris - Islam: Rakyat Butuh Aksi Nyata Bukan Janji Manis
    Tak Terbendung, Pendukung Nomor 2 Tumpah Ruah di Kecamatan Kelara saat Gelar Kampanye Dialogis
    Cabut Nomor Urut 4, Paslon Bupati KABAR BAIK Komitmen Bakal Bawa Jeneponto Lebih Maju dan APPAKABAJI
    Jaringan Tim Paslon Nomor 2 Paris-Islam Makin Menguat, Dukungan Suara untuk PASMI Mendominasi di Tiap Desa dan Kelurahan
    Cabup dan Cawabup Saling Menguat, Paslon Bupati Paris-Islam Diprediksi Menang di Pilkada Jeneponto
    Kepala Desa Tuju Sebut Program TMMD Kodim 1425 Jeneponto Memberi Manfaat Besar Bagi Masyarakat di Wilayahnya
    Cabut Nomor Urut 4, Paslon Bupati KABAR BAIK Komitmen Bakal Bawa Jeneponto Lebih Maju dan APPAKABAJI
    Tak Ingin Bikin Susah Orang Tua, Wanita Berparas Cantik Asal Jeneponto Ini Pilih Jadi Sales Marketing
    IMM Jeneponto Gelar Pelatihan Instruktur Dasar se-Indonesia Timur, Undang Pj Bupati Junaedi Jadi Narasumber
    Tangis Nenek Sebatangkara ini Pecah Dapat Paket Sembako Ramadhan dari Seorang Perawat RSUD Latopas Jeneponto
    KPU Jeneponto Bekali Pengetahuan Seluruh PPK dan PPS Bimtek TOT untuk KPPS pada Pilkada Serentak Tahun 2024
    Heboh, Warga Jeneponto Digegerkan Penemuan Bayi Perempuan di Tepi Jalan, Intip Ciri-cirinya
    Diduga Perkosa Istri Orang, Rumah Terduga Pelaku di Bangkala Diamuk Massa
    Dihadiri KPU Provinsi, PPK Tamalatea Undang 551 Peserta PPS dan KPPS Gelar Bimtek TOT Pilkada 2024

    Ikuti Kami